Tuesday, November 13, 2007

Ms. WIS POKOKNYA!!!

Aruna ini memang terkenal kalau keras kemauannya. Apa saja yang kira-kira bisa dilakukannya sendiri, harus dia sendiri yang melakukannya. Itu bisa dari hal-hal kecil sampai hal besar yang menurut ibu belum bisa dilakukannya. Kalau Aruna mau, ya itu tadi...POKOKNYA harus dilakukan oleh Aruna. Terkadang ada baiknya karena ibu melihat Aruna akan berjuang sehabis-habisnya, cuma kadang kok ya ngoyo banget gitu loh kalau emangnya belum bisa :)

Cuma ya sebagai ibu, yang penting ibu sudah berusaha untuk mendorong dan menyemangatinya untuk melakukan yang terbaik yang Aruna bisa, kalau mentoook...tok...tok... dia sudah tak bisa baru ibu tawarkan bantuan (yang kadang harus menunggu lama karena Aruna masih ngeyel). Seiring waktu, kemauan yang keras tadi kini mulai dipadukan dengan logika yang kuat juga. Artinya Aruna sekarang mulai belajar mengenal langkah-langkah apa yang harus dilakukannya supaya usahanya itu bisa berhasil.

Namun jujur, ada kebanggaan yang tersirat di hati ibu kalau kemauannya yang keras yang dimiliki Aruna itu membawanya pada pemahaman tentang arti sebuah ketekunan, kerja keras yang memang bisa membuahkan keberhasilan.

No comments: