aruna ditraktir bude alma, pakde delvac dan inta, buat maen di fun fair. duuuh senengnya....!
aruna pertamanya masih rada takut-takut kalau sendirian masuk ke permainan seperti komedi putar cangkir, ulat, dll. maunya sih masih ditemani ibu, cuma karena tempat duduknya sempit, udah ngga bisa ibu masuki lagi karna perut yang sudah makin besar, akhirnya aruna harus menaklukkan rasa takutnya karena dia sebenarnya ingin juga mencobanya.
setelah naik permainan caterpillar, akhirnya aruna (secara tak sengaja) jadi berani sendiri dan kelihatan lebih tenang waktu maen kereta2an. iya, soalnya waktu itu sebenarnya ibu cuma mau nyobain aruna duduk sebentar di keretanya, eeeh tiba-tiba malah udah dijalankan sama petugasnya. ya udah, akhirnya ya ngga papa dan malah aruna jadi berani deh!
setelah dari fun fair, kita pergi bersama ke arena festival di kolam platt fields. disana banyak sekali permainan, stand untuk workshop bermain atau belajar berbagai hal, ada theatre berjalan, ada bouncy castle dll.
aruna dan inta kelihatan enjoy betul sore itu, mereka asyik bermain dan berlarian ke sana-kesini. mereka juga ikut membuat ikan-ikanan dan mahkota di workshop kreativitas anak.
setelah itu ya tentu saja, mereka tak lupa untuk menyempatkan diri maen bersama di playground taman. wah, pulangnya jadi susah deh, padahal hari sudah malam. tapi semuanya senang dan menikmati hari yang melelahkan itu :)
ini dia hasil yang dibawa pulang aruna dari event tersebut
No comments:
Post a Comment